Politik

Raja Muhammad VI: Rakyat Palestina Berjuang Karena Penjajahan dan Ketidakadilan

KOMENTAR
post image
Raja Muhammad VI dan Presiden Palestina Mahmoud Abbas

DALAM rangka memperingati Hari Solidaritas Internasional ke-40, Raja Muhammad VI mengirimkan pesan solidaritas dan persaudaraan kepada rakyat Palestina.

Raja Muhammad VI memastikan dukungan Maroko pada perjuangan rakyat Palestina menghadapi penjajahan Israel.

Dia mengatakan, rakyat Maroko dan rakyat Palestina terikat oleh hubungan emosional yang kuat. Rakyat dan bangsa Maroko memiliki ingatan yang kuat akan hubungan baik itu.

Raja Muhammad merujuk pada bantuan yang bulan Juni lalu dikirimkan Maroko untuk membantu rakyat Palestina di  Gaza. Bantuan kemanusiaan seberat 113 ton dikirimkan Maroko sebagai respon atas kekerasan yang dialami rakyat Palestina dalam demo menolak Jerusalem sebagai ibukota Israel, tanggal 14 Mei.

“Rakyat Palestina berjuang untuk kebebasan dan kemerdekaan dan untuk membangun negara Palestina yang berdaulat dengan Jerusalem Timur sebagai ibukota, berlangsung terus bertahun-tahun karena kurangnya keadilan, frustrasi yang menyebar dan karena penderitaan dari penjajahan dan ketidakadilan,” ujar Raja Muhammad VI.

Hari Solidaritas Internasional diputuskan PBB pada 29 November 1978 untuk mendukung perjuangan rakyat Palestina. Pada hari itu, Majelis Umum PBB menerima Partition Plan for Palestine yang disusun pada 29 November 1947. [SMC]

Foto Lainnya

Dibantu Dinas Intelijen Maroko, Pekerja Kemanusiaan Jerman Berhasil Dibebaskan

Sebelumnya

Parlemen Dorong Uni Eropa Perkuat Kerja Sama Dengan Maroko

Berikutnya

Artikel